Webinar Pulmonologi Gratis

6 Link Webinar Pulmonologi (Paru-Paru) Gratis!

Di era pembelajaran secara daring, webinar kedokteran merupakan sesuatu tren baru. Banyak sekali materi-materi kedokteran yang dulunya harus membayar minimal 2 juta sekarang dapat didapatkan secara cuma-cuma. Terlebih lagi, Anda dapat mengikuti webinar dari seluruh bidang!

Koas2Doctor telah mengcompile 6link webinar kedokteran khusus untuk pulmonologi gratis sehingga Anda dapat me-refresh kembali ilmu paru-paru kalian!

Perhimpunan Dokter Paru Indonesia memiliki channel youtube yang berisi pengetahuan yang sangat berbobot, terutama update terbaru mengenai COVID-19.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=XB8SIKCXB2Q[/embedyt]

Yes, Respina tidak perlu diikuti lagi dengan Indonesia karena singkatan dari Respina sendiri telah mengandung kata Indonesia. Namun, distractions aside, channel ini merupakan channel alternatif dari PDPI untuk mempelajari kembali ilmu paru secara komprehensif dan mendalam.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=BkAL-N1qb7E[/embedyt]

Selanjutnya, ada channel dari PB PERPARI yang walaupun hanya ada satu video sementara ini, namun video yang berdurasi 3 jam 56 menit ini hampir membahas secara detail mengenai COVID-19 dengan melihat bahwa video itu diupload pada saat awal-awal mulainya pandemi di Indonesia.

Channel yang berasal dari Fakultas Kedokteran Universitas Lambung Mangkuran (FK ULM) departemen pulmonologi memiliki 1 video yang berdurasi 4 jam 18 menit yang membahas mengenai tuberkulosis di era pandemi COVID-19 sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin melakukan review komprehensif tuberkulosis kembali.

Channel Jakarta Chest memiliki video dari webinar The 8th Jakarta International Chest and Critical Internal Medicine 2020 (JICCIM 2020) yang merupakan update dari ilmu paru-paru dan critical care terkini yang tentu saja dibawakan oleh ahlinya. Channel ini mengupload keseluruhan acara yang bertotal memiliki durasi kurang lebih 11 jam sehingga sangat tepat bagi Anda yang ingin mengupdate ilmu paru-paru dan critical care.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=fNIl-4kP2xk[/embedyt]

Sepertinya untuk yang satu ini tidak perlu pengenalan lebih lanjut lagi. Perkumpulan ini merupakan salah satu kiblat yang sering dipakai untuk guideline terbaru baik dari bidang paru-paru hingga jantung.

[embedyt] https://www.youtube.com/embed?listType=playlist&list=PLFyO68a-Ji3n0hsnuBG4knbEMKxKt_eWS&v=wwn3nccFZ_s[/embedyt]

Tentu saja list webinar ini akan terus berkembang. Kalian menemukan sumber webinar gratis lainnya? Komentar dibawah dan kami akan mengupdate list ini dengan memasukkan nama Anda sebagai kredit!

Sambil menunggu list webinar lainnya, bagaimana kalau Anda menguji kemampuan Anda dalam menjawab soal-soal UKDI dan UKMPPD disini?
Baca juga: Pembahasan 5 Soal UKDI & UKMPPD – Sesi 1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

id_IDBahasa Indonesia