Tentang Kami

Kami merupakan dokter lulusan Universitas Pelita Harapan Batch 2014. Blog ini berisikan saran dan masukan dari dua dokter yang memiliki satu visi yang sama namun pandangan yang sangat beragam.

Perkenalkan, nama saya Gilbert Sterling Octavius. Dalam perjalanan menjadi seorang dokter, saya memiliki beberapa pengalaman berorganisasi seperti menjadi kepala Human Resource Department (HRD) untuk sebuah organisasi bernama Center for Indonesian Medical Students (CIMSA) dan Ketua Peer 4 Peer dari Gamma Theta Upsilon (GTU).

Dalam kehidupan akademis, saya pernah menjuarai peringkat 1 untuk Regional Medical Olympiad (RMO) cabang digestif pada tahun 2017 dan Medical Competition Scientific Project and Olympiad of Sriwijaya (SPORA) 2017 cabang digestif, peringkat 2 untuk RMO digestif 2016 dan peringkat 2 pula untuk Indonesian International Medical Olympiad (IMO) 2017 cabang digestif. Saya juga aktif dalam publikasi abstrak dan paper baik nasional maupun internasional.

Salam kenal juga, nama saya Nicholas Gabriel Handana Romangsuriat. Sama seperti Gilbert, saya juga memiliki pengalaman berorganisasi seperti menjabat sebagai ketua Tim Bantuan Medis (TBM) Chrestotes UPH dan juga anggota Gamma Theta Upsilon (GTU).

Selain menulis abstrak dan juga paper, saya juga berkecimpung pada Regional Medical Olympiad (RMO) cabang cardiorespiratory dan meraih peringkat 1 pada tahun 2017 dan menjadi semifinalis dalam Indonesian International Medical Olympiad (IMO) 2017 untuk cabang cardiorespiratory di tahun yang sama.

Masih banyak cerita lainnya yang ingin kami bagikan dengan para calon-calon dokter muda sekalian. Stay tuned dengan blog ini, berfikirlah secara terbuka dan jangan ragu untuk menanyakan kami apapun yang ada di benak kalian!

id_IDBahasa Indonesia