Webinar Kedokteran Gratis Bersertifikat

Webinar Kedokteran Gratis Bersertifikat

Dalam era pandemi COVID-19 ini, semakin mudah untuk kita mendapatkan akses dan informasi webinar kedokteran gratis bersertifikat. Webinar ini diperlukan untuk mendapatkan SKP IDI yang dibutuhkan oleh dokter dalam rangka memperpanjang SIP dan STR nya selama 5 tahun kemudian.

Pertama-tama, terdapat link telegram group yang mengupdate informasi webinar kedokteran gratis bersertifikat. Bahkan, di dalam grup-grup ini diupdate juga link presensi, pre-test, maupun post-test yang dibutuhkan untuk mendapatkan sertifikat sehingga apabila Anda tidak dapat mengikuti webinarnya, Anda dapat mengisi presensi saja. Ditambah lagi, webinar yang memiliki link youtube, baik private maupun non-private. Plusnya lagi, webinar akan diindikasikan apakah memiliki SKP IDI, non-SKP IDI, atau masih belum diketahui (diindikasikan dengan tanda tanya)

Group dan Link Telegram Webinar Kedokteran Gratis Bersertifikat:

  1. Info Webinar/Seminar Kedokteran IDI
  2. Webinar.dokter

Selain itu, WA group dapat menjadi sumber terpecaya buat kalian untuk mencari informasi webinar kedokteran gratis bersertifikat. Biasanya, kalian akan sering diundang ke WA group (WAG) untuk masuk ke dalam webinar tertentu dan WAG itu akan menyediakan informasi mengenai webinar-webinar selanjutnya. Atau bahkan dalam kasus gue, ada satu WAG di mana ada salah satu member yang sangat aktif dan mengupdate webinar setiap harinya lengkap dengan link pendaftaran. Padahal, WAG itu hanya untuk webinar tanggal 20 Februari 2021, dan sampai sekarang WAG ini masih aktif dan alive dengan update webinar setiap hari.

Informasi mengenai webinar gratis bersertifikat dapat juga dicari melalui youtube dan website resmi. Ya, youtube. Bagaimana caranya? Coba saja masuk ke channel yang sering mengupload webinar seperti PDPI atau website PAPDI. Disana, mereka sering mengudpate jadwal webinar setiap minggunya.

Cara yang lain adalah mendaftar untuk sebuah webinar. Biasanya, setelah itu para pihak penyelenggara acara akan mengundang Anda untuk mengikuti webinar berikutnya baik itu melalui email ataupun whatsapp.

Cara terakhir adalah melihat website Koas2doctor. Kami membuat list tentang channel-channel webinar yang gratis di youtube sehingga kalian dapat memilih menonton webinar dan mengikuti perkembangannya.

Baca Juga: 6 Link Webinar Pulmonologi (Paru-Paru) Gratis! dan 18 Link Webinar Ikatan Dokter Indonesia (IDI)

Sekian untuk post singkat kali ini. Jangan lupa untuk mengikuti instagram kami di koas2doctor ya serta dengarkan kami di podcast koas2doctor. Sampai jumpa!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

id_IDBahasa Indonesia